Hai sahabat, kesehatan selalu
menjadi harapan yang selalu di rindukan oleh semua orang. Dengan selalu sehat,
maka aktivitas yang kita lakukan akan berjalan sesuai dengan target yang telah
kita rencanakan. Maka, penting sekali menjaga kondisi kesehatan di kehidupan
sehari-hari kita. Lalu apakah usaha yang sudah kita lakukan untuk menjalani
pola hidup sehat sehari-hari…???
Sahabat ,ternyata minum air putih 8
gelas sehari bisa menjadi pola hidup sehat yang murah loh dan mudah untuk kita
lakukan. Air putih di samping menghilangkan dahaga setelah makan, ternyata
bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita. Sudahkan anda minum air putih 8 gelas
sehari…???. Banyak sekali manfaat yang dapat kita peroleh dari meminum air
putih tersebut. Yuk kita intip apa saja manfaat air putih bagi kesehatan tubuh
kita :
- Minum air putih bermanfaat untuk membantu menghilangkan racun yang berada di dalam tubuh kita. Hal ini dikarenakan dengan meminum air putih yang sesuai kebutuhan tubuh kita, dapat membantu kerja ginjal dalam hal menetralisir racun dalam tubuh kita.
- Minum air putih bermanfaat untuk menyegarkan kulit kita dan juga ikut membantu memperlambat proses penuaan pada kulit kita sehingga kulit tampil awet muda setiap waktu.
- Minum air putih bermanfaat untuk membuat kita selalu dalam kondisi bugar dan tidak terlihat letih,lemah, lesu yang bisa menghambat aktivitas kita sehari –hari.
- Minum air putih bermanfaat untuk menjaga kondisi tubuh selalu stabil sehingga penyakit ringan seperti batuk dan flu akan jarang kita derita.
- Minum air putih bermanfaat untuk mencegah terjadinya penyakit –penyakit yang bisa menimbulkan kematian seperti stroke dan serangan jantung.
- Minum air putih bermanfaat untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh kita. Jadi tidak ada salahnya membiasakan minum air putih 8 gelas sehari sebagai pola hidup sehat anda.
- Minum air putih bermanfaat untuk membantu memperbaiki sel-sel kulit kita yang telah rusak serta membantu proses pencernaan makanan dalam usus kita.
Jadi
dapat disimpulkan untuk menjaga tubuh kita agar tetap sehat dan bugar tidak
perlu dengan olahraga yang menguras energi terlalu banyak. Sebenarnya, dalam
pola hidup sehat olahraga memang sangat diperlukan untuk menjaga agar sistem
imun kita menjadi lebih sehat tetapi jangan terlalu diporsir secara berlebihan
karena jika kita berolahraga secara berlebihan akan menyebabkan timbulnya
penyakit yang mengakibatkan hilangnya cara pola hidup sehat yang sesungguhnya.
Selain berolahraga tadi, mengonsumsi makanan yang mengandung zat-zat penting
yang diperlukan dalam tubuh seperti protein,vitamin, zat besi, karbohidat, dan
zat-zat penting lainnya juga sangat diharuskan jika kita ingin membuat tubuh
kita menjadi lebih sehat. Nah, jika dari 2 kebiasaan sehat tadi yakni
berolahraga dan mengonsumsi makanan sehat malas untuk dilaksanakan coba yuk
kita perlahan-perlahan mencoba untuk meminum air putih minimal 8 gelas sehari
agar kebutuhan akan nutrisi dalam tubuh kita tercukupi. Demikian manfaat
mengenai air putih dalam kesehatan semoga kita selalu menerapkan pola hidup
sehat yang seimbang agar tercipta tubuh yang sehat, ideal dan bagus.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar